Monday, March 21, 2016

Bumi dan Langit Yang Baru

Credit: https://www.bhmpics.com

Saat kau pandang langit gelap penuh bintang,
Takkah kau sadar?
Ada banyak dunia di luar sana?
Bumi-bumi yang lain,
kehidupan yang lain,
manusia yang lain,
yang tak pernah dibayangkan?

Kita di sini memang belum mampu pergi ke sana,
seperti kebanyakan makhluk di Bumi,
mati tanpa pernah pergi ke luar angkasa,




Semoga generasi akan datang
mendapat kehormatan untuk menjelajah,
syukur-syukur bisa berkumpul dengan kehidupan, manusia, dari Bumi-bumi yang lain di sudut semesta..


Semoga saat itu tergenapi,
manusia di sini tak merasa sendirian lagi.
Bumi tidak lagi jadi debu angkasa tak bertujuan,
tapi bagian dari kehidupan tak terbayangkan
yang memenuhi semesta raya.


Saat itu tergenapi,
manusia sudah berhenti berperang,
tak ada lagi negara bangsa,
tak ada lagi mati demi bangsa dan agama,
tak ada lagi kelaparan dan kecacatan,
karena alam semesta lebih dari cukup
untuk dibagi-bagi..


Akhirnya,
hidup tinggalah kenangan,
tersimpan dalam memori ruang-waktu,
tatkala energi semesta habis terpakai,
bintang-bintang berhenti bersinar
dan galaksi semakin menjauh satu sama lain.
 

Yang tersisa pada penghabisan
hanyalah lubang hitam
yang menguap ke ketiadaan..


Karena di luar sana ada banyak alam semesta yang lain,
kita berharap dan menantikan
langit dan bumi yang baru..


No comments:

Post a Comment